Setelah sering mengamati perumahan, saya pun memberanikan diri untuk mendefinisikan rumah cantik. Menurut saya, tempat tinggal yang nyaman dan homey bukan dinilai dari harganya. Rumah yang cantik itu adalah rumah yang hijau, bersih dan terawat.
Tapi terlepas dari opini pribadi, tidak ada salahnya bila kita hijaukan kembali tempat tinggal kita. Apalagi mengingat peringatan global warming yang makin menjadi-jadi belakangan ini.
Outdoor dining table. Saatnya mendekatkan keluarga dengan alam. Vas bunga di tengah dining table menambah nuansa alami. Bila tanah sangat terbatas, don't give up. Gunakan pot bunga untuk menanam tanaman. Dan, manfaatkan pohon di halaman rumah serta gunakan lampu gantung untuk menerangi area dining di malam hari. Note, bila musim hujan datang, siap-siap dengan tudung atap.
Pasang comfortable swing (ayunan) sebagai pengganti sofa di teras rumah yang cukup luas dan teduh. Lengkapi dengan kursi rotan yang nyaman. Area yang cocok untuk ngobrol hangat dengan anggota keluarga atau bahkan membaca buku.
Bila teras rumah tidak terlalu teduh, hijaukan area dengan berbagai macam tanaman pot dan tanaman gantung.
Pagar kayu sebagai pembatas tanaman agar lebih rapi. Pagar kayu yang dirakit menyilang dapat memperkental nuansa alami pekarangan rumah.
Dekorasi dinding yang apik dan simpel karena tidak memerlukan perawatan yang ribet! Untuk mempercantik penampilan, pilih tanaman menjalar yang dapat berbunga. Hindari tanaman menjalar tanpa bunga (hanya daun saja) karena menimbulkan kesan seperti ilalang dan terlalu monoton.
Atau bila kurang suka dengan tanaman menjalar, dapat menggunakan alternatif dinding ber-pot seperti ini. Selaraskan warna cat jendela dan pot tanaman. Lalu, tempelkan pot tanaman ke dinding dengan menggunakan paku dan pengait.
Tanam beberapa rempah-rempah favorit di pot tanaman dan susunan rapi di teras rumah. Untuk menambah aksen, tulis nama rempah di masing-masing pot tanaman dengan kapur tulis.
Dekor meja makan dengan pot-pot tanaman mini (bonsai juga bisa) yang ditata di atas loyang kue dan sudah ditaburi pasir.
Semoga menjadi inspirasi keluarga Indonesia.
Mari kita lebih mencintai bumi :)
pictures sourced from www.marthastewart.com
1 comment:
I love green house..i'm trying to make my house full of green...thanks for this idea
Post a Comment